Cara Gampang Berlatih Pencak Silat (Part 2)

Cara gampang berlatih pencak silat meliputi Gerakan-gerakan unsur pencak silat yang hendak kita pelajari di dalam bab ini adalah gerakan oleh pengurus besar ikatan pencalk silat Indonesia (IPSI). Gerakan-gerakan pencak silat terdapat 7 jurus. Jurus 1,2,3 telah dibahas dalam pencak silat part 1.

Berikut adalah cara gampang berlatih pencak silat pada jurus 4,5,6,7:

Daftar Isi

JURUS IV: PERSAUDARAAN DAN PERSATUAN

  • Pola lantai lurus
  • Pola langkah silang/berputar
  1. Kuda-kuda ringan kanan di depan, kedua tangan silang di depan dada (tangan kanan di depan).
  2. Pasang IV Kaki kiri melangkah silang di belakang, kuda-kuda silang di belakang, dan kedua tangan posisi hormat lambang ” Persaudaraan dan Persatuan.
  3. Totokan-kanan, dengan buku jari ditekuk.
  4. Tendangan samping kanan, dan tangan kanan mengepal di depan arah ke bawah.
  5. Tendangan depan kiri, dan tangan terbuka bersilang di depan badan.
  6. Kaki kiri diletakkan di belakang. tangkisan tangan-kiri, dan tangan kanan bersedia di depan dada
  7. Maju, pukul sengkol-kanan, dan tangan kiri bersedia di depan dada.

JURUS V: KEMAJUAN YANG BERKEPRIBADIAN INDONESIA

  • Pola lantai lurus
  • Pola langkah berputar
  1. Kaki kanan melangkah ringan ke depan, dan kedua tangan silang di depan dada (tangan kanan di depan).
  2. Sikuan-kiri, dengan kuda- kuda tengah di tempat.
  3. Tendangan depan-kanan, tangan kanan menepuk paha, dan tangan kiri menyilang di depan kuda.
  4. Pasang di bawah, duduk pada kaki kanan, tangan kiri terbuka ke belakang, dan tangan kanan menyilang di depan dada.
  5. Tendangan samping dari bawah-kiri, posisi terbaring tangan kiri di depan kepala, dan tangan kanan menopang badan.
  6. Kaki kiri diletakkan di depan sempok, dan tangan menjunjung ke atas, yang melambangkan “Menjunjung Keberanian”.
  7. Badan berputar ke kanan, tangkisan samping-kanan, dengan kuda-kuda depan kanan.

JURUS VI: KEBENARAN, KEADILAN DAN KEJUJURAN

  • Pola lantai lurus
  • Pola langkah angkatan
  1. Pasang VI Kaki kanan melangkah ke belakang, tangan kiri bersilang di perut (tangan kanan ke depan).
  2. Siku-siku, dan kuda-kuda tengah di tempat.
  3. Tendangan depan-kanan, tangan kanan menepuk paha, dan tangan kiri menyilang di depan dada.
  4. Pasang di bawah, duduk pada kaki kanan, tangan kiri terbuka ke belakang, dan tangan kanan menyilang di depan dada.
  5. Tendangan samping dari bawah-kiri, dan posisi berbaring, tangan kiri di depan kepala, tangan kanan menopang badan.
  6. Kaki kiri diletakkan di depan-sempok, dan tangan menjunjung ke atas, yang melambangkan “Menjunjung Kcbenaran”.
  7. Badan berputar ke kanan, tangkisan samping-kanan, dan kuda-kuda depan-kanan.

JURUS VII: TAHAN COBAAN DAN GODAAN

  • Pola lantai lurus dan serong
  • Pola langkah loncatan
  1. Pasang VII, Naki Kanan melompat serong ke belakang 45 derajat, kuda-kuda di kanan, ua tangan terbuka di depan badan.
  2. Angkat kaki kiri, dan kedua tangan menahan di depan badan.
  3. Tendangan depan-kanan sambil meloncat di tempat.
  4. Tendangan belakang-kiri.
  5. Loncat mundur, pasangĀ  VII – kiri.
  6. Badan putar kanan ke arah depan, kaki kanan ditarik, berat badan di kaki kiri, dan kedua tangan bersedia di depan badan

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *